Pages

Selasa, 28 Februari 2012

PERPUSTAKAAN KHUSUS ICBC ( INSTITUTE FOR COMMUNITY BEHAVIORAL CHANGE )


Perpustakaan ICBC merupakan salah satu perpustakaan khusus yang berada di Yogyakarta. Perpustakaan ICBC didirikan pada pertengahan tahun 2002 yang latar belakangnya berasal dari seorang Guru Besar UGM / Dosen Besar UGM yaitu Prof Johana E. Prawitasari, PhD yang mempunyai banyak buku tentang psikologi. Namun buku Beliau sering dipinjam oleh mahasiswa, namun ada beberapa yang tidak dikembalikan. Kemudian terbentuklah sebuah gagasan untuk menanggulangi masalah tersebut. Beliau mengumpulkan buku-bukunya dengan cara mendirikan sebuah perpustakaan secara perlahan-lahan. Sehingga mahasiswa dapat meminjam buku di perpustakaan yang didirikan di halaman rumah beliau. Tepatnya di Jalan Ki Mangunsarkoro 27 Pakualaman Yogyakarta.